Sumber : gambar Google |
Kecewa merupakan perasaan ketika kita mendapati perbedaan antara harapan dan kenyataan. Ketika apa yang kita harapkan tidak tercapai tentu ada perasaan sakit didalam hati yang menyesali kejadian tersebut dan bertanya mengapa begini mengapa begitu.Mengapa yang terjadi tidak sesuai dengan yang kita harapkan. rasa kecewa bila dibiarkan akan membuat hidup kita terpuruk, tidak semangat dan berputus asa. Kita harus berjuang mengatasi rasa kecewa yang melanda. Berikut ini adalah beberapa tips mengatasi rasa kecewa dari pengalaman penulis sendiri :
1. Ikhlas menerima karena dengan kita ikhlas perlahan- lahan rasa kecewa itu akan berkurang
2. Kata ampuh " INI JUGA KAN BERLALU " artinya segala sesuatu yang kita alami juga akan berlalu bersamaan dengan bergantinya detik demi detik waktu.
3. Curahkan perasaan kita pada orang terdekat atau orang yang kita percaya karena dengan bercerita saja sudah berkurang beban rasa kecewa dihati kita.
4. Menangislah bila kita merasa akan menagis jangan ditahan, biarkan beban itu pergi bersama air mata kita tapi jangan terus- terus an nanti malah mata sembab seperti ikan koki..hehehe
5. Berdoalah dan berpasrah pada Alloh yang Maha kuasa dan yakinlah Alloh punya rencana yang lebih baik untuk kita karena dia lebih tahu apa yang terbaik untuk diri kita
6. Beraktivitaslah, ketika kecewa jangan terlalu lama menyendiri dan menyesali apa yang terjadi. Kerjakan apa yang bisa kita kerjakan agar waktu kita lebih bermanfaat, Nikmati hobi kita Easy Going aja karena alangkah ruginya kita terus kecewa sedangkan sesuatu itu telah terjadi So keep smile atau klo perlu Goyang Caesar biar Enjoy..wkwkwkwk
No comments:
Post a Comment