Sunday, December 30, 2012
MGMP Pokja Pasif
Setelah berakhirnya Bloggrand MGMP IPA BERMUTU maka berakhir pula kegiatan MGMP di Pokja, padahal harapan dari pemerintah MGMP pokja tetap berjalan meskipun bloggrand telah selesai. Tak dapat dipungkiri setiap kegiatam membutuhkan dana operasional seperti konsumsi peserta, ATK, akomodasi kegiatan dll. Sementara untuk menarik iuran dari anggota sepertinya belum memungkinkan, ibaratnya gratis saja banyak yang tidak berangkat apalagi bayar. Padahal MGMP merupakan wadah kreativitas guru tempat sharing dengan guru dari sekolah lain sehingga dapat saling mengambil manfaat, bertukar pikiran dan berbagi informasi. Tahun 2013 merupakan awal dimulainya Penilaian Kinerja Guru ( PKG ) sehingga guru harus aktif mengikuti kegiatan MGMP sebagai salah satu bentuk pengembangan diri, disinilah guru bisa mempublikasikan hasil karyanya seperti PTK, makalah, Peraga dan karya Ilmiah yang lain. Jadi ayo guru- guru IPA kita tetep semangat ber MGMP ya.Sementara menunggu aktifnya kembali MGMP tiap Pokja silahkan untuk aktif mengikuti kegiatan yang diadakan MGMP Kab.Wonosobo yang acara terdekatnya adalah Gebyar Science yang Insyaalloh akan dilaksanakan pada tanggal 23 dan 24 Februari Tahun 2013 yang isinya :
1. Olimpiade Science Fisika dan Biologi ( Siswa )
2. Lomba PTK guru
3. Lomba KIR ( Siswa )
4. Seminar Ilmiah ( Guru )
5. Bazar Buku ( Umum )
Yukk Guru IPA kab.Wonosobo berlomba- lomba mempersiapkan diri untuk mengikuti dan mensukseskan event ini.Good Luck
Labels:
MGMP IPA
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment